Pangkat

Telah diberikan secara resmi oleh Eiichiro Oda dalam salah satu pojok SBS di volume 8 tentang urutan pangkat dari yang tertinggi ke yang terendah di angkatan laut yaitu :

Golongan Perwira atau Opsir
·         Admiral Tinggi (Gensui)
·         Admiral 3 kekuatan besar angkatan laut (Taishou)
·         Laksamana Madya/Wakil Admiral (Chuujo)
·         Admiral Muda (Shoushou)
·         Komodor (Junshou)
·         Kapten (Taisa)
·         Komandan (Chuusa)
·         Mayor (Shousa)
·         Letnan (Taii)
·         Letnan Satu (Chuui)
·         Letnan Dua (Shoui)

Golongan non opsir
·         Bintara (Juni)
·         Sersan Mayor (Souchou)
·         Sersan (Gunsou)
·         Kopral (Gouchou)
·         Prajurit Bintang Dua (Ittouhei)
·         Prajurit Bintang Satu (Nitouhei)
·         Calon Prajurit (Santouhei)
·         Prajurit Tambahan atau Prajurit Rekrut
·         Kacung (Natsuyou)

Seragam

Sama seperti pangkat, informasi seragam juga diberikan lewat SBS oleh Oda.
Para angkatan laut sejak pertama kali bergabung mendapatkan seragam umum angkatan laut, yaitu sebuah topi, seragam tanpa lengan dengan sebuah dasi khas pelaut dengan tulisan MARINE di punggungnya serta celana panjang warna biru. Para pelaut tetap mengenakan seragam itu sampai pangkatnya sersan mayor. Setelah mencapai sersan mayor, pelaut dilegalkan memakai baju kesukaannya sendiri. Setelah mencapai golongan perwira tinggi, para pelaut diwajibkan menggunakan kata “keadilan” di punggungnya. Kebanyakan pelaut menggunakan jubah bertuliskan keadilan dipunggungnya dan hanya menggantungkan di pundak.

Pekerjaan Lain

Beberapa ini adalah pekerjaan di angkatan laut selain menjadi pelaut itu sendiri yang pernah muncul di serial ini.

Kepala Bagian Dokumentasi Attachi

Flaming Attachan, begitu julukannya, adalah orang yang selalu mengambil foto buronan angkatan laut. Diberikan secara resmi oleh oda lewat SBS.
Attachan muncul secara resmi di komik di cerita 436 yang sedang menyerahkan foto ke 7 anggota topi jerami pada seorang perwira.


Hakim Angkatan Laut 
 
Tugasnya adalah mengadili para pelaut atau bajak laut yang tertangkap. Muncul dalam cerita halaman sampul Jango dan Fullbody. Terlihat ada tiga orang hakim yang memutuskan hukuman mati bagi Jango.Walaupun mereka hakim, mereka terlihat seperti orang urakan dan juga membawa sake.


Koki Angkatan Laut 
 
Tugasnya tentu saja membuat jatah makanan bagi para pelaut. Salah satu koki ini muncul dalam cerita halaman sampul Ace mencari Kurohige sebagai orang tua Moda. Koki ini datang dengan kapal khusus perbekalan angkatan laut.
Seorang koki cilik muncul juga dalam cerita setelah Arabasta yang kemudian diberi semangat oleh Sanji.

Agen Intelijen 
 
Tugasnya adalah menyelidiki tentang bajak laut dan pergi dengan kapal khusus intelijen angkatan laut.bMuncul dalam cerita halaman sampul Ace mencari Kurohige, kapal dinas ini terbakar dan Ace segera menyelamatkan dokumen dan seorang pelaut. Ace juga mencuri dokumen yang berisi tentang Kurohige.